Minggu, 22 November 2009

UJIAN NASIONAL SOSIOLOGI TAHUN PELAJARAN 2007/2008 & 2008/2009

UJIAN NASIONAL TAHUN PELAJARAN 2007/ 2008
SOAL A SOSIOLOGI(D 17) P 67

MATA PELAJARAN: SOSIOLOGI
JENJANG : SMA/MA
PROGRAM STUDI : IPS
HARI/TANGGAL : KAMIS, 24 APRIL 2008
PUKUL : 10.30 – 12.30

  1. Gejala berikut ini yang merupakan interaksi sosial disosiatif adalah ....
    A.bertanding sepak bola dilapangan
    B.mengamati perilaku anak yang sedang bermain
    C.melakukan wawancara untuk memperoleh data
    D.memberi makan binatang peliharaan di rumah
    E.bernyanyi mengikuti lagu penyanyi di radio
  2. Interaksi sisial terjadi jika terdapat kontak dan komunikasi. Berikut ini yang
    merupakan bentuk komunikasi sekunder langsung adalah....
    A.sesama siswa melakukan pembicaraan melalui telepon
    B.penjual dan pembeli melakukan transaksi di pasar
    C.guru dan murid melaksanakan kegiatan belajar mengajar
    D.orang tua dan anak bekerjasama mengolah tanah
    E.Doni memelihara burung beo hasil tangkapnya sendiri
  3. Pada hakikatnya, manusia adalah makhluk pribadi dan sekaligus makhluk sosial.
    Sebagai makhluk sosial, manusia mempunyai kecendrungan untuk ....
    A.berinteraksi
    B.berkompetisi
    C.bekerjasama
    D.berkuasa
    E.berbeda
  4. Nilai sosial adalah ukuran tentang baik atau buruk, indah atau tidak indah,
    dan benar atau salah dari individu/kelompok dalam hal...
    A.tingkah laku
    B.individu
    C.kelompok
    D.masyarakat
    E.kebudayaan
  5. Kaidah mengatur perilaku individu atau kelompok dalam masyarat yang berlaku
    secara tagas, tertulis, dan disertai sanksi tergolong jenis....
    A.norma tata kelakuan
    B.norma kebiasaan
    C.norma kelaziman
    D.norma adat
    E.norma hukum
  6. Salah satu fungsi norma agama bagi kehidupan masyarakat adalah sebagai pedoman untuk .....
    A.memberikan batas-batas pada perilaku individu
    B.mengidentifikasi individu dengan kelompoknya
    C.mencapai kebahagiaan lahir batin (hakiki)
    D.menjaga solidaritas masyarakat beragama
    E.menjaga masyarakat dari berbahaya narkoba
  7. Individu banyak mengenali nilai, norma, dan peran sosial melalui proses pergaulan atau interaksi dengan masyarakat sekitar. Proses belajar tersebut dalam sosiologi dinamakan ....
    A.intrgrasi
    B.enkulturasi
    C.sosialisasi
    D.konsolidasi
    E.interseksi
  8. Di sekolah, pergaulan para siswa dengan teman maupun guru diatur secara jelas.
    Proses sosialisasi yang terjadi tergolong berbentuk ....
    A.formal
    B.non-formal
    C.in-formal
    D.komunal
    E.individu
  9. Arman yang dulunya berambut hitam tiba-tiba mengubah warna rambutnya menjadi pirang. Tindakan Arman tersebut dilakukan setelah sering melihat artis idolanya di televisi yang juga berambut pirang. Agen sosialisasi dari kursus tersebut adalah....
    A.keluarga luas
    B.teman sepermainan
    C.sekolah formal
    D.lingkungan kerja
    E.media elektronik
  10. Anie dibesarkan dalam keluarga yang kurang baik dalam memberikan pendidikan moral dan agama. Hal ini mengakibatkan ia lebih banyak mencari perhatian di luar rumah dan terlibat penggunaan obat-obat terlarang. Dari kasus tersebut, penyebab dari penyimpangan sosialnya adalah...
    A.peniruan gaya hidup modern
    B.sosialisasi tidak sempurna
    C.ikatan sosial yang berlauinan
    D.mengalami ganguan mental
    E.pemahaman moral yang salah
  11. Jenis pengendalian sosial yang menekankan pada tindakan atau ancaman dengan menggunakan kekuatan fisik anatara lain....
    A.hukuman
    B.pendidikan
    C.pelatihan
    D.desas-desus
    E.teguran
  12. Setiap malam Ani selalu keluar, maka ia pun digosipkan sebagai wanita nakal. Mendendengar dirinya digosipkan sebagai wanita nakal maka ia pun tudak suka lagi keluar malam. Dari kasus ini dapatn disimpulkan bahwa gosip dapat berfungsi sebagian alat ....
    A.pelapisan sosial
    B.diferensiasi sosial
    C.pengendalian sosial
    D.perubahan sosial
    E.sosialisasi efektif
  13. Perhatikan skema stratifikasi sosial di bawah ini:






    Skema di atas menunjukan statifikasi sosial vertikal yang bersifat ....
    A.sengaja
    B.otomatis
    C.tertutup
    D.homogen
    E.campuran
  14. Perhatikan gambar piramida sosial di bawah ini!


    Presiden

    Gubernur

    Walikota
    Status sosial di atas di peroleh berdasarkan....
    A.penghjargaan
    B.pemberian
    C.penunjukan
    D.pengangkatan
    E.perjuangan
  15. Diferensiasi sosial dapat terjadi akibat perbedaan individu dalam apresiasinya terhadap seni.berdasarkan pernyataan tersebut, berarti penggolongan masyarakat dapat didasarkan atas....
    A.jenis kelamin
    B.sosial budaya
    C.suku bangsa
    D.ciri fisik
    E.jenis pekerjaan
  16. Faktor penyebab terjadinya konflik sosial antara warga Sidoarjo sebagai korban lumpur Lapindo dengan PT. Lapindo Brantas adalah adanya perbedaaan....
    A.tujuan sosial
    B.tingkatan sosial
    C.latar belakang kebudayaan
    D.kepentingan ekonomi
    E.status sosial masyarakat
  17. Penyelesaian sebuah konflik politik dilakukan melalui perundingan antara lembaga perwakilan rakyat dan lembaga pemerintah. Setelah berhasil saling memahami pendapat yang berkembang, mereka dapat menyepakati konsensus baru sebagai jalan tengah. Bentuk akomodasi tersebut adalah ....
    A.kompromi
    B.kolaborasi
    C.kooperasi
    D.kompetisi
    E.mediasi
  18. Amatilah gambar berikut





    Gambar di atas dapat menunjukan interaksi sosial antara ....
    A.keturunan dan kelahiran
    B.daerah asal dan suku bangsa
    C.keturunan dan suku bangsa
    D.daerah asal dan agama
    E.agama dan suku bangsa
  19. Alih profesi seseorang dengan maksud memperoleh pendapatan lebih besar yang membawa perpindahan posisinya ke lapisan yang lebih tinggi, merupakan proses ...
    A.perubahan sosial
    B.mobilitas sisial
    C.perpindahan penduduk
    D.perkembangan demografis
    E.perubahan kebudayaan
  20. Perhatikan skema berikut:

    Ayah Ibu
    (petani) (petani)






    Anak 1 Anak 2 Anak 3
    (Pegawai) (Manajer) (Direktur)
    Berdasarkan gambar di atas telah terjadi mobilitas sosial ....
    A.vertikal antargenerasi turun
    B.vertiakal antargenerasi naik
    C.vertiakal intragenerasi naik
    D.vertikal intragenerasi turun
    E.Horizontal antargenerasi
  21. Seorang gadis melangsungkan pernikahan dengan pria dari keluarga yang punya kedudukan paling tinggi, sehingga menyebabkan status sosialnya yang naik. Dalam kasus tersebut lembaga perkawinan berfungsi sebagai ....
    A.saluran mobilitas sosial
    B.sebab perubahan sosial
    C.faktor pendorong interaksi sosial
    D.faktor penentu pelapisan sosial
    E.pendorong interaksi sosial
  22. Keanekaragaman masyarakat di indonesia ditandai dengan perbedaan suku bangsa dan istiadat. Sumber utama penyebab timbulnya keanekaragaman tersebut berhubung dengan ....
    A.keadaan geografis
    B.sebab perubahan sosial
    C.faktor pendorong interaksi sosial
    D.faktor penentu pelapisan sosial
    E.pendorong interaksi sosial
  23. Sebagai bangsa yang memiliki keanekaragaman budaya, peranan pendidikan multikultural sangat penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengembangkan ....
    A.kepribadian bangsa berdasarkan kebudayaan baru
    B.sikap toleransi terhadap perbedaan dalam masyarakat
    C.perbedaan-perbedaan budaya yang berkembang
    D.budaya lokal yang ada agar tidak memudar
    E.masyarakat yang adil dan makmur secara merata
  24. Kemajemukan masyarakat indonesia berdasarkan jenis agama ditandai dengan keanekaragaman dalam hal cara beribadah berdasarkan ....
    A.asal-usul agama
    B.para pnyebar agama
    C.ajaran dalam kitab suci
    D.para tokoh agama
    E.tempat ibadahnya
  25. Masyarakat indonesia terdiri dari berbagai macam suku bangsa dengan unsur bahasa, kebudayaan, mata pencaharian, dan kepercayaan yang beragam pula. Keanekaragaman suku bangsa tersebut disebabkan oleh ....
    A.letak yang strategis antara samudra Hindia dan samudra Pasifik
    B.bentuk geografis yang terdiri lebih dari ribuan pulau sehingga terjadi isolasi
    C.kondisi iklim yang berbeda antar daerah sehingga terdapat banyak tanaman
    D.struktur tanah yang berbeda antar wilayah sehingga membedakan sumber alam
    E.pengaruh dari kebudayaan asing sehingga masyarakat cepat berubah
  26. Kemajemukan masyarakat indonesia berdasarkan suku bangsa dan kebudayaan merupakan akibat dari perbedaan ....
    A.kondisi geografis indonesia
    B.pengaruh budaya asing
    C.latar belakang historis
    D.potensi sumber daya alam
    E.ideologi yang dianut
  27. Politik aliran yang berkembang di indonesia di wujudkan dengan banyaknya partai politik.dampak positif yang timbul dari sistem politik tersebut adalah ....
    A.adanya sikap saling curiga
    B.beragam saluran aspirasi
    C.kehidupan yang harmonis
    D.timbulnya dominasi mayoritas
    E.diskriminasi dalam masyarakat
  28. Anggapan subjektif bahwa kelompoknya lebih religius di bandin kelompok Masyarakat lainnya merupakan perilaku masyarakt multikultural yang disebut...
    A.ekstremisme
    B.nasionalisme
    C.etnosentrisme
    D.narzisme
    E.egoisme
  29. Adanya suatu perubahan sosial dalam bidang kehidupan tertentu akan diikuti oleh perubahan di bidang-bidang yang lain. Hal ini terjadi karena .....
    A.setiap individu pasti mengalami perubahan
    B.setiap bidang mengalami perubahan secrabbertahap
    C.lembaga kemasyarakatan pasti mengalami perubahan
    D.strukltur lembaga kemasyarakatan saling kait mengait
    E.perubahan sosial terjadi dengan sendirinya dan terus-menerus
  30. Perubahan pengguna mesin ketik ke komputer, mencari berita dari koran ke internet, serta pengiriman uabg lewat ATM merupakan perubahan dalam pengertian ...
    A.modernisasi
    B.sekularisasi
    C.globalisasi
    D.westernisasi
    E.demokratisasi
  31. Dampak positif dari penemuan teknologi telepon selular bagi kehidupan sosial di masyarakat adalah .....
    A.Meningkatkan penggunaan ponsel
    B.Memperlancar hubungan komunikasi
    C.Menambah anggaran pengeluaran
    D.Membentuk perilaku individual
    E.Memperkuat integrasi
  32. Sebagai contoh dampak negatif dari perubahan sosial yang disebabkan oleh berkembangnya teknologi di desa adalah .....
    A.menurunya solidaritas sosial karena sistem pertanian modern
    B.mekemahnya kehidupan religius karena listrik masuk desa
    C.berkurangnya interaksi primer karena adanya telepon seluler
    D.meningkatnya konsumerisme karena iklan dalam media masa
    E.meningkatnya kebutuhan hidup karena kemajuan zaman
  33. Lembaga sosial yang menurut manfaatnya dianggap sangat penting untuk menuntun manusia dalam rangka menemukan kedamaian hakiki adalah ....
    A.lembaga adat
    B.lembaga hukum
    C.lembaga agama
    D.lembaga ekonomi
    E.lembaga politik
  34. Keluarga berperan dalam membentuk kepribadian dan perilaku anak agar sesuai dengan harapan orang tua maupun masyarakat. Fenomena tersebut menunjukan, bahwa keluarga mempunyai fungsi .....
    A.afeksi
    B.sosialisasi
    C.proteksi
    D.pengawasan
    E.ekonomi
  35. Lembaga ekonomi merupakan suatu lembaga yang mengurusi pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat. Berikut ini yang bukan fungsi lembaga ekonomi adalah ....
    A.mendapatkan bahan pangan
    B.melakukan pertukaran barang
    C.mengatur harga jual barang
    D.menggunakan tenaga kerja
    E.membatasi taraf hidup
  36. Ani melakukan penelitian tentang pengaruh televisi terhadap penurunan prestasi belajar siswa SMA. Ia memberi instrumen penelitian kepada sejumlah siswa tanpa melihat kelas, tingkat kepandaian,usia,jenis kelamin,mapun penghasilan orang tua tehnik pengambilan sampel yang di lakukan ani adalah ....
    A.random sampling
    B.stratified sampling
    C.cluster sampling
    D.area sampling
    E.probability sampling
  37. Salah satu syarat topik penelitian yang baik adalah ketersedian data. Persyaratan tersebut dimaksudkan agar penelitiannya ….
    A.sama dengan penelitian terdahulu
    B.sesuai dengan dana penelitian
    C.berbeda dengan perasaan peneliti
    D.dapat dilaksanakan dengan baik
    E.berguna bagi masyarakat
  38. Apabila kita akan meneliti upacara adat di Minangkabau kemudian kita berada dan ikut dalam prosesi di acara tersebut sehingga data yang di peroleh lebih akurat, maka hal itu menunjukan contoh pengumpulan data dengan cara ....
    A.studi kepustakaan
    B.angkat/kuesioner
    C.observasi partisipasi
    D.wawancara
    E.dokumentasi
  39. Data jumlah kelulusan siswa SMA

    - wanita +laki-laki


    2002 2003 2004 2005

    Dari grafik di atas, dapat diperoleh infomasi bahwa ....
    A.siswa laki-laki lebih berprestasi
    B.siswa wanita lebih rajin dalam belajar
    C.jumlah siswa SMA lebih banyak waniya
    D.jumlah lulusan SMA lebih banyak wanita
    E.jumlah siswa SMA laki-laki semakain banyak
  40. Setiap kegiatan penelitian harus disertai dangan penulisan laporan secara sistematis, artinya ...
    A.berdasarkan data penelitian
    B.sesuai dengan rancangan penelitian
    C.teratur mengikuti karya ilmiah
    D.mengikuti pendapat guru mata pelajaran
    E.mengacu kebiasaan yang berlaku permanen

UJIAN NASIONAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009
SOAL A SOSIOLOGI(D 17) P 77

MATA PELAJARAN: SOSIOLOGI
JENJANG : SMA/MA
PROGRAM STUDI : IPS
HARI/TANGGAL : SENIN, 20 APRIL 2009
PUKUL : 11.00 – 13.00

  1. Tim SAR (Search And Rescue) dan relawan memberikan bantuan dalam pencarian anggota masyarakat yang menjadi korban musibah tanah longsor. Hubungan interaksi antara regu penolong dengan masyarakat yang mengalami bencana tersebut berbentuk ....
    A.kompetisi
    B.oposisi
    C.kerjasama
    D.kontravensi
    E.disosiasi
  2. Tim kesebelasan yang sedang bertanding di Gelora Bung Karno bertindak dengan sportif. Penonton memberikan applause (tepuk tangan) saat kedua kesebelasan meninggalkan lapangan. Interaksi sosial antara penonton dengan tim kesebelasantersebut didorong oleh faktor .... A.simpati
    B.empati
    C.motivasi
    D.imitasi
    E.identifikasi
  3. Masyarakat yang religius sangat taat melaksanakan kegiatan beribadah sesuai dengan ajaran agama. Perilaku taat tersebut didasari nilai....
    A.vital
    B.logika
    C.material
    D.estetiaka
    E.spiritual
  4. Para siswa mengikuti upacara bendera. Ketika tanda masuk dibunyikan, mereka langsung berjalan menuju lapangan upacara dan mengikuti dengan sikap sempurna hingga selesai. Perilaku para siswa tersebut menunjukan adanya keteraturan sosial berupa....
    A.orde sosial
    B.keajegan sosial
    C.kewajiban sosial
    D.dinamika sosial
    E.pola perilaku sosial
  5. Seorang guru, sebelum menyajikan materi pelajaran terlebih dahulu mengingatkan siswa tentang semboyan ”Katakan Tidak Untuk Narkoba ” dan jika terlibat narkoba, siswa diancam pemecatan (dikembalikan ke orang tua). Hal itu merupakan bentuk sosialisasi dalam lingkungan yang bersifat ....
    A.terbuka
    B.tertutup
    C.formal
    D.informal
    E.nonformal
  6. Setiap orang tua akan untuk menjadikan anak-anaknya memiliki ilmu dan keterampilan dengan kualitas tinggi. Media sosialisasi yang difungsikan untuk membentuk kepribadian anak dengan kualitas ideal tersebut adalah ....
    A.sekolah
    B.kelurga
    C.media masa
    D.teman sebaya
    E.lingkungan kerja
  7. Sebagai orang Jawa, Budi sejak kecil oleh ibu dan ayahnya diajarkan bahasa dan budaya Jawa. Ia dididik agar dapat manggunakan bahasa yang tepat saat berkomunikasi dengan orang lain dengan status sosial tertentu. Setelah dewasa, Budi dikenal sebagai orang halus dalam bertindak dan santun dalam bertutur kata.Dalam contoh tersebut, terjadi proses sosialisasi yang dipengaruhi oleh faktor kebudayaan....
    A.desa dengan kota
    B.atas dasar agama
    C.atas dasar pekerjaan
    D.kelompok atau kelas sosial
    E.suku bangsa atau daerah
  8. Seorang remaja dari keluarga yang orang tuanya sangat sibuk, menjadi korban narkoba karena pergaulan bebas dengan teman-temannya. Kenakalan remaja akibat salah pergaulan tersebut tejadi karena proses sosialisasi....
    A.transisi remaja
    B.pencarian jati diri
    C.sub-budaya menyimpang
    D.ekonomi modern/ industri
    E.pengetahuan agama terbatas
  9. Di kalangan tertentu, pergaulan bebas dianggap membahayakan kesehatan fisik, moral, dan sangat tercela karena melanggar norma agama dan norma susila. Penyimpangan tersebut dilihat dari sanksinya termasuk penyimpangan....
    A.primer
    B.sekunder
    C.individu
    D.kelompok
    E.situasional
  10. Seorang penjahat ditangkap dan diajukan ke sidang pengadilan. Ia dijatuhi hukuman penjara agar menjadi jera dan tidak melakukan perbuatan yang sama. Dalam contoh tersebut, fungsi hukum pengadilan sosial adalah...
    A.memberi toleransi kepada individu
    B.menegakan keputusan para penguasa
    C.menciptakan kehidupan yang kompetitif
    D.melindungi hak asasi setiap warga
    E.memaksa individu berperilaku sesuai aturan
  11. Ali terlibat utang dan lalai membayarnya, akhirnya dianggap sebagai penipu dan diadukan ke pengadilan. Pihak Pengadilan menjatuhkan hukuman berupa denda dan harus melunasi utangnya.kasus tersebut menggambarkan sifat pengendalian sosial ....
    A.koersif
    B.represif
    C.preventif
    D.persuasif
    E.gabungan
  12. Gambar disamping menunjukkan stratifikasi sosial berdasarkan parameter ....
    Keterangan Gambar:
    1.Presiden
    2.Gubernur
    3. Bupati
    4.Camat
    A.Kekayaan endidikan
    B.kewenagan dan keturunan
    C.keturunan dan pendidikan
    D.pendifikan dan kekuasaan
    E.kekuasaan dan keturunan
  13. Perhatikan gambar struktur sosial berikut ini

    Keterangan Gambar:
    1=Brahmana
    2=Ksatrya
    3=Waisa
    4=Sudra
    Pelapisan sosial pada struktur sosial di atas bersifat tertutup, karena....
    A.lapisan atas hanya di tempati oleh raja golongan pedagang
    B.sebagian besar anggota masyarakat menempati posisi paling bawah
    C.dalam lapisan masyarakat tidak terjadi mobilitas sosial vertikal
    D.tiap anggota masyarakat ditetapkan dalam posisi dan status sosial tertentu
    E.perkawinan antaranggota masyarakat berlangsung dalam strta yang tidak sama
  14. Perhatikan gambar berikut!




    Keterangan:
    I=Kulit hitam
    II=Kulit kuning
    III=Kulit putih
    Perbedaan kelompok ras pada gambar di atas bersifat horizontal karena mempunyai posisi sosial untuk....
    A.bersaing
    B.berinteraksi
    C.bersanding
    D.berintegrasi
    E.bekerjasama
  15. Dalam penyelenggaraan Pilkada tidak jarang konflik antar kelompok pendukung Calon Gubernur atau calon Bupati/Wali kota. Pro-kontra di antara mereka dapat menimbulkan banyak kerugian dan kerusakan. Dalam tinjauan sosiologi, faktor penyebab terjadinya konflik tersebut adalah ....
    A.banyaknya calon pemimpin
    B.banyaknya jumlah partai politik
    C.benturan kepentingan politik
    D.persaingan antartokoh masyarakat
    E.pendidkan politik masyarakat masih rendah
  16. Karena tidak bisa lagi berdamai secara kekeluargaan , maka konflik rumah tangga antara suami istri diselesaikan lewat pengadilan.Proses penyelesaian konflik tersebut dinamakan ....
    A.Mediasi
    B.Arbitrasi
    C.Ajudikasi
    D.Konsiliasi
    E.kompromi
  17. Gambar di samping menggambarkan hasil suatu proses struktur dalam bentuk.....



    A.asimilasi
    B.interseksi
    C.akomodasi
    D.interaksi
    E.konsolidasi
  18. Dua kelompok sosial, hidup dalam satu lingkungan perumahan .Kelompok pertama beragama Islam dan bekerja sebagai pedagang, sedangkan kelompok kedua beragama Kristen dan bekerja sebagai karyawan. Bentuk struktur sosial yang berbeda tersebut berpengaruh terhadap integrasi sosial masyarakat yaitu mendorong....
    A.potensi konfluik yang kuat
    B.kecepatan perubahan sosial
    C.kekuatan untuk bersatu
    D.peningkatan stabilitas sosial
    E.peluang untuk bekerjasama
  19. Perjalanan karir Pak Ahmad bermula dari guru biasa kemudian di angkat menjadi kepala sekolah, pengawas, dan akhirnya Kepala Dinas Pendidikan. Bentuk mobilitas sosial tersebut bersifat....
    A.horizontal
    B.antargenerasi naik
    C.vertikal naik
    D.demografis
    E.geografis
  20. Pak Badri seorang guru swasta. Tetapi semenjak aktif menjadi kader partai politik, ia terpilih menjadi anggota DPR. Mobilitas sosial yang dialami Pak Badri tersebut melalui saluran ....
    A.lembaga agama
    B.organisasi guru
    C.angkatan bersenjata
    D.lembaga politik
    E.organisasi ekonomi
  21. Perhatikan gejala sosial berikut ini!
    1.Hubungan sosial berlangsung sangat akrab dan personal
    2.Keuntungan materi melandasi tindakan sosial
    3.Kontrol sosial cenderung bersifat informal
    4. Toleransi pada perbedaan sosial sangat besar
    Gejala di atas yang merupakan ciri-ciri masyarakat paguyuban adalah....
    A.1 dan 2
    B.1 dan 3
    C.2 dan 3
    D.2 dan 4
    E.3 dan 4
  22. Kehidupan masyarakat Indonesia yang majemuk ditandai dengan beragamanya ras, suku bangsa, dan agama yang di anut oleh masyarakat. Keberagamaan tersebut menunjukan masyarakat Indonesia beragam dalam aspek....
    A.aliran politik
    B.sistem kepercayaan
    C.sistem kekerabatan
    D.sosial budaya
    E. sosial ekonomi
  23. Masyarakat Indonesia yang multikultur ditandai dengan adanya keberagaman agama. Secara sosiologis,keragaman tersebut disebabkan oleh ....
    A.kondisi geografis yang berupa kepulauan
    B.hubungan antarnegara yang semakain luas
    C.munculnya berbagai organisasi keagamaan
    D.hubungan perdagangan di masa lalu
    E.munculnya sikap primoldial pemeluk agama
  24. Kemajemukan masyarakat berpotensi memicu terjadinya konflik horizontal yang dilatardibelakangi oleh perbedaan suku bangsa dan agama. Hal ini menunjukan bahwa secara politis salah satu ciri masyarakat majemuk adalah....
    A.munculnya tokoh-tokoh negara
    B.banyaknya jenis pekerjaan
    C.mengembangkan demokrasi
    D.sulit membangun integrasi
    E.mempnyai pengalaman sejarah
  25. Perhatikan beberapa gejala sosial berikut!
    1. Persaudaraan masyarakat di bali
    2. Partai-partai politik berbasis agama tertetu
    3. Penggabungan dan sistem perusahaan raksasa sejenis
    4. Pembauruan antara etnis china dan akrab
    Contoh nyata primordialisme pada pernyataan di atas adalah....
    A.1 dan 2
    B.1 dan 3
    C.2 dan 3
    D.2 dan 4
    E.3 dan 4
  26. Perubahan sosial adalah perubahan yang berkaitan dengan aspek statis dan dinamis dalam masyarakat. Secara sederhana, ruang lingkup perubahan tersebut meliputi...
    A.persebaran penduduk dan masalah
    B.keteraturan sosial dan proses dan kontrol sosial
    C.situasi sosial dan kondisi sosial
    D.struktur sosial dan proses sosial
    E.pola hubungan dan sistem sosial
  27. Penemuan mobil dimulai dari penemuan gas oleh S. Marcus (1875). Sebetulnya sistem motor gas tersebut merupakan suatu hasil dari penemuan-penemuan sebelum Marcus, seperti sistem silinder, poros/sumbu, engkol, minyak (bahan bakar), dan listrik. Namun, dalam hal ini Marcus menggabungkan motor gas tersebut dengan sebuah kereta. Faktor pendorong dilakukanya inovasi terhadap penemuan tersebut adalah....
    A.kesadaran akan kekurangan hasil budaya
    B.meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat
    C.kebutuhan alat transportasi yang meningkat
    D.kualitas dari lingkungan sosial dan budaya
    E.situasi yang mendadak dan mendesak
  28. Masyarakat petani dapat meningkatkan mutu dan jumlah produksi pertanian dengan menggunakan cara modern dalam bercocok tanam. Di samping memilih bibit baru, mereka juga menggunakan mesin-mesin peretanian yang digunakan untuk mengolah lahan. Berdasarkan kenyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan dari modernisasi pertanian adalah....
    A.meningkatkan produktivitas
    B.masuknya teknologi asing
    C.banyak barang dari luar
    D.menggunakan mesin pertanian
    E.barkembangnya agroindustri
  29. Masyarakat semakin mudah mandapatkan barang-barang konsumsi yang dijajakan melalui pasar modern. Kemudian memperoleh barang kebutuhan sehari-hari dapat memicu pola hidup mewah. Kenyataan tersebut merupakan dampak negatif dari perubahan sosial dalam bentuk...
    A.westernisasi
    B.ekstremisme
    C.hedonisme
    D.liberalisme
    E.konsumerisme
  30. Beberapa lembaga sosial dan fungsinya:
    1. Pengangguran Tinggi berfungsi menciptakan tenaga ahli
    2. Kejaksaan brfungsi dalam melakukan penuntutan perkara
    3. Koperasi berfungsi dalam menyejahterakan anggotanya
    4. Tokoh agama berfungsi dalam pencerahan keimanan dan ketaqwaan
    Lembaga yang bertujuan langsung untuk menciptakan tertib hidup dalam masyarakat adalah...
    A.1 dan 2
    B.1 dan 3
    C.2 dan 3
    D.2 dan 4
    E.3 dan 4
  31. Perhatikan beberapa contoh kegiatan sosial berikiut:
    1. Saling memeberikan kasih sayang di antara para anggota keluarga 2. Mempertahankan kelangsungan generasi penerus
    3. Menciptakan suasana tentram dalam keluarga
    4. Bekerja sebagai aktivitas mencari nafkah untuk keluarga
    Di antara contoh di atas, yang merupakan fungsi afeksi dari institusi keluarga adalah....
    A.1 dan 2
    B.1 dan 3
    C.2 dan 3
    D.2 dan 4
    E.3 dan 4
  32. Lembaga pendidikan (kursus) Bahasa Inggris, memasak, dan sejenisnya, merupakan lembaga pendidikan non-formal. Fungsi lembaga tersebut adalah memberikan....
    A.ilmu pengetahuan dan teknologi
    B.modal ketyerampilan praktis untuk hidup
    C.keahlian yang diperlukan oleh pemerintah
    D.teori dan cara hidup dalam masyarakat
    E.peralatan teknologi tempat guna/sederhana
  33. Setiap pelanggaran terhadap undang-undang negara dalam bentuk korupsi, pencurian, perampokan, maupun pembunuhan di kenakan sanksi hukum. Kenyataan tersebut menunjukkan fungsi lembaga hukum untuk mengatur kegiatan masyarakat dalam ....
    A.menjalankan kewajiban nmasyarakat
    B.memenuhi kebutuhan sosial masyarakat
    C.meningkatkan kemakmuran dalam masyarakat
    D.menciptakan keturunan masyarakat
    E.membentuk krpribadian individu
  34. Topik penelitian harus sesuai dangan latarbelakang pengetahuan yang dimiliki si peneliti. Tujuan pemilihan topik tersebut adalah....
    A.memperoleh hasil penelitian yang akurat
    B.mempercepat langkah kerja penelitian
    C.memilih cara untuk mendapatkan data
    D.memudahkan dalam menulis laporan
    E.mendorong semangat dalam penelitian
  35. Setelah melakukan observasi, diperoleh data tentang karakter masyarakat di daerah yang diteliti, bahwa pada umunya mereka taat beragama, santun, dan semangat kerjanya tinggi. Berdasarkan cara memperolehnya, data tersebut termasuk jenis data....
    A.kuantitatif
    B.kualitatif
    C.primer
    D.sekunder
    E.internal
  36. Seorang peneliti mengadakan penelitian tentang kehidupan sosail kelompok gapeng (gelandangan dan pengemis ) di suatu kabupaten. Ketika secara kebetulan ia menemukan gelandangan atau pengemis di daerah tersebut, mereka langsung dijadikan respondenya. Penarikan sampel tersebut dinamakan teknik sampling...
    A.Stratified (berstrata)
    B.Area (wilayah)
    C.Proportional (imbangan)
    D.Accidental (insidental)
    E.Cluster (kelompok)
  37. Seorang peneliti melakukan pengamatan dengan tinggal bersama dalam masyarakat yang menjadi objek penelitian selama jangka waku tertentu. Teknik pengumpulan data tersebut adalah.....
    A.observasi partisipasi
    B.observasi non partisipasi
    C.observasi simulasi
    D.wawancra terstruktur
    E.studi dokumentasi
  38. Perhatikan tabel data kuantitatif berikut!
    1. Dapat menjaring data secara lebih mendalam
    2. Banyak unsur pribadi yang terungkap dengan bebas
    3. Dapat digunakan dengan jumlah sampel yang banyak
    4. apat dijawab responden menurut kesmpatan dan waktu
    Yang termasuk kelebihan teknikangket adalah....
    A.1 dan 2
    B.1 dan 3
    C.2 dan 3
    D.2 dan 4
    E.3 dan 4
  39. Perhatikan tabel data kuantitatif berikut!

    Nilai Frekuensi
    9 2
    8 6
    7 10
    6 12
    5 5
    4 4
    3 1
    Modus dari dalam tabel di atas mengandung makna, bahwa.....
    A.nilai terbaik 6
    B.nilai terbanyak 6
    C.batas lulus 6
    D.batas ketuntasan 6
    E. nilai tengah 6
  40. Hasil penelitian disusun dalam bentuk laporan tertulis dan pada forum diskusi. Peserta diskusi dapat memberikan kritik dan tanggapan untuk menyempurnakan. Hal tersebut menunjukan bahwa laporan penelitian berfungsi untuk....
    A.pengembangan ilmu pengetahuan
    B.perbaikan ekonomi masyarakat
    C.pewarisan budaya masyarakat
    D.pembangunan pendidikan nasional
    E.penelitian di bidang sosial budaya

URAIAN MATERI

URAIAN MATERI PERSIAPAN SOAL SOSIOLOGI U N

1.Proses Interaksi Sosial
2.Syarat terjadinya Interaksi sosial
3.Bentuk-bentuk Interaksi sosial
4.Faktor-faktor yang mempengaruhi Interaksi sosial
5.Jenis-jenis nilai dan norma sosial
6.Keteraturan dan tertib sosial
7.Proses sosialisasi
8.Bentuk-bentuk sosialisasi
9.Sosialisasi sebagai proses pengenalan nilai dan norma sosial budaya dalam pembentukan kepribadian
10.Terjadinya perilaku menyimpang sebagai akibat sosialisasi tidak sempurna
11.Berbagai jenis perilaku menyimpang
12.Fungsi Pengendalian sosial
13.Peran lembaga pengendalian sosial
14.Sifat dan Cara Pengendalian sosial
15.Dasar/bentuk Pelapisan/Stratifikasi sosial
16.Diferensiasi sosial dengan parameter agama, etnik dan ras, profesi, serta gender
17.Faktor penyebab Konflik sosial
18.Bentuk-bentuk Konflik sosial
19.Upaya mengatasi konflik (bentuk-bentuk akomodasi)
20.Pengaruh interseksi dan konsolidasi terhadap integrasi sosial
21.Faktor penyebab/pembeda terjadinya Mobilitas Sosial (geografis, demografis)
22.Sifat/Bentuk-bentuk mobilitas sosial
23.Saluran mobilitas sosial
24.Faktor yang mendasari terbentuknyaKeragaman Kelompok Sosial
25.Bentuk-bentuk Kelompok sosial : komunitas, kerumunan, dan masyarakat (paguyuban dan patembayan)
26.Analisis terhadap kelompok sosial: Ciri-ciri masyarakat multikultural
27.Analisis terhadap kelompok sosial: Sebab terjadinya multikulturalisme
28.Analisis terhadap kelompok sosial: Perilaku dalam masyarakat multikultural
29.Proses Perubahan sosial
30.Bentuk Perubahan sosial
31.Faktor penyebab Perubahan sosial
32.Dampak positif Perubahan Sosial (modernisasi, globalisasi, demokratisasi)
33.Dampak negatif Perubahan Sosial (westernisasi, sekularisasi, konsumerisme, hedonisme)
34.Ciri lembaga sosial
35.Tipe-tipe lembaga sosial
36.Peran dan fungsi dari:lembaga keluarga, lembaga pendidikan, lembaga agama, lembaga hukum, lembaga ekonomi, lembaga politik
37.Menyusun rancangan penelitian sosial
38.Teknik pengumpulan data
39.Analisis dan interpretasi hasil penelitian
40.Fungsi laporan penelitian sosial

KISI - KISI UJIN NASIONAL SOSIOLOGI

STANDAR KOMPETENSI LULUSAN:
1.Mendiskripsikan interaksi sosial sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat
2.Menjelaskan proses sosialisasi dalam pembentukan kepribadian
3.Mengidentifikasi berbagai Perilaku menyimpang dan pengendalian sosial dalam masyarakat.
4.Menjelaskan bentuk bentuk struktur sosial dan konsekuensinya terhadap konflik dan mobilitas sosial
5.Menganalisis kelompok sosial dalam masyarakat multikultural
6.Menjelaskan proses perubahan social pada masyarakat dan dampaknya terhadap kehidupan social
7.Menjelaskan peran dan fungsi lembaga sosial
8.Menyusun rancangan dan melakukan penelitian soscial sederhana

KEMAMPUAN YANG DIUJI
1.1.Mendeskripsikan interaksi sosial yang teratus berdasarkan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat
2.1.Mengidentifikasi bentuk sosialisasi melalui berbagai media dalam pembentukan kepribadian.
3.1.Mengidentifikasi sebab terjadinya berbagai jenis perilaku menyimpang dalam masyarakat
3.2.Mengidentifikasi fungsi berbagai jenis pengendalian sosial yang dilakukan oleh lembaga pengendalian sosial.
4.1.Menginterprestasi gambar struktur sosial vertikal dan horizontal dalam masyarakat.
4.2.Menjelaskan proses terjadinya berbagai bentyuk konflik dan cara mengatasinya.
4.3.Mendeskripsikan struktur sosial masyarakat majemuk dan pengarunya terhadap integrasi sosial
4.4.Mendeskripsiakn proses mobilitas sosial melalui berbagai saluran yang ada dalam masyarakat.
5.1.Menjelaskan terbentuknya kelompok sosial dan terjadinya kemajemukan dalam masyarakat.
5.2.Menjelaskan perilaku primordialisme yang berkembang dalam masyarakat multikultural
6.1.Menjelaskan gejala perubahan sosial yang terjadi serta dampaknya bagi masyarakat
7.1.Mendeskripsikan fungsi lembaga sosial utama dalam masyarakat.
8.1.Mendeskripsikan kerangka rancangan penelitian sosial
8.2.Mendeskripsikan proses pelaksanaan penelitian sosial serta kegunaan laporan hasilnya.